Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Warga Bona Gembira Ada Penyemprotan Disinfektan Cegah Covid-19

Proses penyemprotan di Bona Sarana Indah. 
(Foto: Istimewa/EW) 




NET – Penyemprotan disinfektan untuk menghindari dari wabah Covid-19 langsung mendapat sambutan dari warga RW 07, Kelurahan Cikokol, Kota Tangerang, ketika Ketua RT 04 menyampaikan rencana tersebut, Rabu (25/3/2020).

“Kita dukung bersama rencana tersebut Pak RT,” ujar Ibnu Hajjar, warga RT 04 RW 07, Perumahan Bona Sarana Indah.

Hal senada disampaikan pula oleh Ny. Endah Wawan. “Sebagai Bendahara RT 04, saya siap mengeluarkan dana bila diperlukan untuk penyemprotan tersebut,” ucap Ny. Endah.

Ketua RW 07 Kelurahan Cikokol Haji Yenno Munir menyebutkan rencana penyemprotan disinfektan dilakukan secara spontan oleh karena sudah sekian lama wabah Covid-19 merebak, tidak ada tanda-tanda kegiatan seperti itu dilakukan oleh pihak Kelurahan Cikokol dan Pemerintah Kota Tangerang.

“Saya pun sudah lontarkan di Forum RW Kelurahan Cikokol namun tidak ada reaksi dari Ketua RW lain. Ya sudah, saya coba di lingkungan RW 07 saja,” ungkap Yenno.

Tanpa ada rapat khusus, kata Yenno, rencana tersebut ketika disampaikan kepada sesama pengurus RW 07 dan Ketua RT serta Kararang Taruna, langsung mendapat sambutan. “Setelah itu, langsung kumpul untuk rapat dan disusun rencana untuk mengadakan penyemprotan,” ucap Yenno.

Guna melakukan penyemprotan diperlukan alat seperti bayclin, wipol, alat semprot, masker, sarung tangan, dan jas hujan untuk penyemprotan. “Alhamdulillah dalam tempo singkat semua dapat dikumpulkan. Sedangkan alat semprot sumbangan dari Pak Asep Hidayat (anggota DPRD Banten-red) dan tenaga penyemprotan dari Karang Taruna,” ujar Yenno.

Yenno menyebutkan RW 07 melipuati 10 RT yang tersebar di Perumahan Bona Sarana Indah  ada 7 RT, rumah kampung 2 RT, dan Perumahan Anyelir 1 RT. “Semua rumah yang di 10 RT RW 07 disemprot,” tandas Yenno.

Sementara itu, Ketua RT 04 Eri Wibawa mengatakan semula penyemprotan akan berlangsung selama tiga hari. Namun, karena jumlah alat semprot dan tenaga cukup sehingga dapat dilaksanakan dalam tempt satu hari.

“Syukur, kita dapat melaksanakan penyemprotan dalam tempo satu saja,” ucap Eri Wibawa.

Begitu pula Ketua Pelaksana Penyemprotan Azis Fauzi merasa lega dapat menyelesaikan penyemprotan dalam tempo satu hari. “Alhamdulillah tugas kita selesai dan semoga warga bisa terhindari dari wabah virus corona,” tutur Azis Fauzi, dari Karang Taruna RW 07. (ril)

Post a Comment

0 Comments