Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Sachrudin Imbau Lurah Dan Camat Sosialisasikan BRT


Wakil Walikota Tangerang Sachrudin (tengah). 
(Foto: Istimewa) 

  
NET - Wakil Walikota Tangerang Sachrudin meminta kepada para camat dan lurah agar rajin turun ke masyarakat untuk menyampaikan informasi tentang program dan capaian yang sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

"Kami minta kepada para camat agar menyosialisasikan capaian program yang sudah dilakukan oleh Pemkot Tangerang," ujar Sachrudin, Rabu (26/9/2018).

Pasalnya, kata dia, sampai saat ini tidak sedikit masyarakat, khususnya yang tinggal di perumahan acuh terhadap program pembangunan yang sudah dilakukan oleh Pemkot Tangerang. "Ini adalah  tugas camat dan lurah untuk lebih sosialisasi atau merangkul masyarakat," tutur Sachrudin.

Salah satunya soal keberadaan Bus Rapid Translid (BRT) yang merupakan kendaraan umum. Kendaraan tersebut saat ini sudah memiliki terminalnya di wilayah Kecamatan Cibodas. "Kendaraan ini lebih cepat dan aman, sehingga diharapkan masyarakat beralih menggunakan kendaraan ini, daripada kendaraan pribadi,"' ucap Sachrudin.

Adapun tarif dari BRT itu, kata Sachrudin, hanya Rp 2.000. Dan masyarakat bisa naik kendaraan tersebut dari terminal Cibodas hingga terminal Poris Plawad. (man)

Post a Comment

0 Comments