Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Pemuda Belia Jadi Pelaku Begal Di Tangerang, Diciduk Polisi

Keempat tersangka ditangkap polisi: menakut-nakuti korban. 
(Foto: Man Handoyo/TangerangNet.Com)   

NET - Kejahatan jalanan terjadi lagi di wilayah Polres Metro Tangerang. Keempat orang pelaku yang masih muda belia, berhasil membawa kabur sepeda montor dan telpone seluler milik korbannya setelah menakut-nakuti akan dibunuh dengan golok apabila berteriak.

Peristiwa itu terjadi Minggu (22/7/2018) dini hari di sekitar Perumahan  Puri RT 03 RW 01, Kelurahan Parung Jaya, Kecamatan Karang Tengah,  Kota Tangerang, Banten. Korban atas nama Ari Permana, 24, yang sedang duduk di atas sepeda motor Honda Beatnya yang warna hitam B 6402 VPZ didatangi empat orang pemuda tak dikenal.

Salah satu di antara mereka mengeluarkan senjata tajam untuk diayun-ayunkan di depan korban. Sambil mengancam akan dibunuh bila berteriak, pelaku merebut sepeda motor dan telpone seluler milik korban. Karena takut, korban tidak bisa berbuat apa-apa dan menuruti semua permintaan pelaku.

Setelah pelaku meninggalkan tempat, korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ciledug. Dalam keterangannya, korban mengatakan kepada petugas bahwa sepeda motor yang dibawa kabur pelaku dilengkapi dengan GPS (Global Positioning System).

Saat itu juga, petugas melakukan pengejaran hingga ke daerah Srengseng, Jakarya Barat. Di salah satu lokasi di Srengseng, Jakarta Barat, petugas mendapati empat orang pemuda sedang nongkrong. Begitu dilakukan penggeledahan, keempat pelaku didapati membawa barang bukti.

Akibatnya, mereka digelandang ke Polsek Ciledug untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. "Sampai saat ini, petugas masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku," ujar Kapolsek Ciledug Kompol Supiyanto. Mereka adalah DR, 17, NJEN, 19, Ubay, 17, dan Bima, 19. Semuanya tercatat sebagai warga Kembangan, Jakarta Barat.

Barang bukti  yang disita petugas, berupa dua bilah senjata tajam, satu unit sepeda motor hasil kejahatan dan tiga unit telepone seluler. "Dalam aksinya, mereka menggunakan tiga unit sepeda motor,'' ucap Kapolsek.  (man)

Post a Comment

0 Comments