Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Akhir Ramadhan 1445 H Berbagi, Pokja WHTR Buka Puasa Bersama Dan Santuni Yatim

KH Chaeruddin membagikan santunan kepada 
anak yatim piatu disaksikan Ketua Pokja WHTR 
Bagus Pranoto dan Wakil Ketua Hendra W. 
(Foto: Istimewa)  


NET – Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Raya (Pokja WHTR) di kantor sekretariatn para jurnalis ini menggelar buka puasa bersama dan santunan anak yatim piatu pada bulan Ramadhan 1445 Hijriah, Senin (8/4/2024).

Kegiatan yang berlangsung di Sekretariat Pokja WHTR, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Babakan, Kota Tangerang iitu, dihadiri Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, staff DPRD Kabupaten Tangerang Eka, seluruh pengurus serta anggota Pokja WHTR.

Santunan diberikan kepada sekitar 26 anak yatim piatu yang bertempat tinggal di sekitar lingkungan Sekretariat Pokja WHTR.

Ketua Pokja WHTR Ade Bagus Pranoto mengatakan kegiatan berbagi tersebut dilakukan untuk membantu meringankan beban hidup anak yatim-piatu pada bulan suci Ramadhan yang penuh berkah. Hal itu sebagai bentuk kepedulian Pokja WHTR kepada warga sekitar.

“Supaya anak-anak yatim ikut merasakan kebahagiaan pada bulan Ramadan ini. Semoga yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi mereka. Kegiatan ini akan terus dilakukan sebagai wujud kepedulian kami sebagai insan pers,” ungkapnya.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes 
Pol Zain Dwi Nugroho berkesempatan  
hadir buka puasa bersama. 
(Foto: Istimewa)  


Ade Bagus mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu terselenggaranya acara tersebut. "Mudah-mudahan ke depan bisa berbagi lebih banyak lagi kepada anak yatim piatu," ujarnya.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho yang ikut berbuka puasa bersama mengaku merasa bahagia dan bangga telah diikutsertakan dalam kegiatan ini.

"Ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan saya diundang keluarga besar Pokja WHTR. Kegiatan ini cukup positif dan perlu dilanjutkan pada masa yang akan datang. Tentunya, kami siap mendukung dan bekerja sama, supaya silaturahmi yang sudah berjalan selama ini bisa berlanjut dengan kegiatan yang lebih banyak lagi," terang Kapolres.   (*/pur)

Post a Comment

0 Comments