![]() |
Ilustrasi kaca spion mobil: jadi sasaran dicuri. (Foto: Istimewa) |
NET - Dua orang pelaku
spesialis pencongkel kaca mobil yang kerap beroperasi di wilayah Jakarta dan
Tangerang, Senin (16/5/2016) sore ditangkap petugas Polres Metro Tangerang di
depan pul angkat berat, Jalan KH Hasyim
Ashari, Kelurahan Buaran Indah, Kota Tangerang, Banten.
Mereka adalah Ahmad
Didi, 39, yang tercatat sebagai warga di
Jalan Utama Sakti, Kelurahan Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, dan teman
wanitanya Asiah, 39, yang tinggal di Jalan Hadiah Ujung, RT 13/03, Kelurahan
Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol
Petamburan, Jakarta Barat.
Menurut Kabag Humas
Polres Metro Tangerang Komisaris Triyani Handayani, penangkapan itu berawal ketika
pelaku sedang berupaya mencongkel mobil Avanza yang diparkir di Tempat Kejadian
Perkara (TKP).
Saat itu juga, warga
sekitar lokasi yang melihat aksi kedua
pelaku langsung meneriakinya maling. Akibatnya,
pelaku tidak bisa melarikan diri karena dikepung oleh warga. Untung
saja, petugas Polres Metro Tangerang melintas di lokasi, sehingga kedua orang
pelaku berhasil diamankan.
"Pelaku kami
amankan dengan barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat,
B-6519-GWL yang dikendarainya untuk beraksi," ujar Triyani.
Di hadapan petugas,
kata Triyani, pelaku mengaku sudah berulangkali melakukan aksinya di wilayah
Jakarta dan Tangerang. Seperti di
sepanjang Jalan KH Hasyim Ashari,
Tangerang Kota, Komplek Garuda, Cipondoh
dan beberapa daerah di Jakarta, di antaranya Tanjung Duren, Kembangan, Kali
Deres, dan Kebon Jeruk.
"Hingga saat ini,
mereka masih dalam pemeriksaan petugas," tutur Triyani. (man)
0 Comments