![]() |
Pj Walikota Tangerang Nurdin senam bersama warga Tanah Tinggi. (Foto: Istimewa) |
"Alhamdulillah, senang rasanya bisa berkumpul dan senam
bersama bapak dan ibu sekalian,” tutur Penjabat (Pj) Walikota Tangerang Nurdin
di hadapan warga Kelurahan Tanah Tinggi di halaman Kantor Kelurahan Tanah
Tinggi, Kecamatan Karawaci, Jum'at (4/10/2024) sore.
Hal itu, kata Nurdin, sangatlah penting untuk menjaga
kebugaran dan kesehatan badan kita, dan juga untuk menumbuhkan kesadaran kita
akan pentingnya hidup sehat dan menghindari hal-hal yang merusak seperti
narkoba.
"Mengingat jika sudah terperangkap dan terpapar
narkoba, bahaya kerusakannya sangatlah besar bahkan bisa merusak tidak hanya
diri sendiri. Namun juga kerabat, keluarga dan masa depan," imbuhnya.
Nurdin mengajak seluruh masyarakat untuk menjadi bagian dari
gerakan Kota Tangerang Bersinar alias Bersih Tanpa Narkoba.
"Ini menjadi ajang sekaligus upaya untuk menggelorakan
semangat masyarakat untuk menjadi bagian dari gerakan Kota Tangerang Bersinar
yang didukung oleh seluruh elemen masyarakat," ujar Nurdin.
Selain itu, mantan Kepala Pusdatin Kemendagri tersebut,
turut menyerahkan piagam penghargaan P4GN dari Kepala Badan Narkotika Nasional
Republik Indonesia (BNN RI) kepada Lurah Kelurahan Karawaci Baru Endang Suardi,
atas komitmen dan jasanya dalam rangka mewujudkan Indonesia Bersih Narkoba.
"Semoga seluruh kelurahan dan juga elemen masyarakat di
Kota Tangerang dapat ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam mewujudkan
Kota Tangerang dan Indonesia yang bersih tanpa Narkoba," tukas Nurdin.
(*/pur)
0 Comments