Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Warga Terima 277 Paket Bansos Dari Polres Pelabuhan Tanjung Priok

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP 
Putu Kholis Aryana secara simbolis 
serahkan bantuan kepada warga Tanjung Priok. 
(Foto: Dade Fachri/TangerangNet.Com)  




NET - Polres Pelabuhan Tanjung Priok menyerahkan 277 paket bantuan sosial (Bansos) untuk warga sekitar selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis Aryana menjelaskan bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat yang ekonominya terdampak akibat Pandemi Covid-19. "Kami berharap dengan adanya bantuan ini dapat membantu warga yang memang membutuhkan pada saat situasi PPKM Darurat seperti saat ini," ujar Putu Kholis Aryana kepada wartawan, Minggu (11/7/2021).

Putu Kholis mengungkapkan bantuan paket sembako ini merupakan bagian dari operasi Aman Nusa II Lanjutan terkait penanganan Covid-19 pada  masa PPKM Darurat. Dua ratus tujuh puluh tujuh  paket sembako tersebut terdiri atas beras sebanyak 1,4 ton, minyak 277 paket, gula 277 kilogram, tepung terigu 277 Kg dan mie instan 37 dus.

"Hal ini merupakan rangkaian dari operasi Aman Nusa II Lanjutan yang sebagaimana diinstruksikan oleh Pak Kapolri. Memberikan edukasi dan sosialisasi akan pentingnya penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada masyarakat dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Diimbau selama PPKM Darurat ini untuk mengurangi mobilitas dan apabila terpaksa ke luar rumah tetap harus menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) secara disiplin. (dade)

Post a Comment

0 Comments