Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Di Kota Tangerang 204 RT Zona Kuning Penyebaran Covid-19

Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah.
(Foto: Istimewa) 


NET - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang optimis program Kampung Tangguh Jaya Siaga Corona yang merupakan kolaborasi antara Pemkot dan TNI-Polri mampu menekan angka penyebaran Covid-19 di Kota Tangerang.

Walikota Tangerang H. Arief R. Wismansyah mengatakan kondisi terkini penyebaran Covid-19 di Kota Tangerang, dari sebanyak 5.177 Rukun Tetangga (RT) saat ini 204 RT berstatus sebagai zona kuning penyebaran Covid-19 berdasarkan tolak ukur Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro dari Pemerintah Pusat.

"Alhamdulillah, saat ini tidak ada RT yang statusnya zona oranye dan merah," ujar Arief di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jalan Satria Sudirman, Rabu (17/2/2021).

Walikota menyebutkan Pemkot mengharapkan komitmen bersama dari seluruh pengurus RT dan RW yang ada di wilayah untuk bersama - sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 melalui penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 4M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, dan Menghindari kerumunan).

"Protokolnya tentu harus dilakukan dengan baik dan benar agar hasilnya bisa maksimal," ucap Arief.

"Walaupun sekarang kondisinya sudah ada penurunan kasus, tapi masih banyak yang terinfeksi," imbuhnya.

Walikota menyampaikan Pemkot Tangerang akan memberikan sanksi bagi RT maupun RW yang lalai dan tidak proaktif dalam penerapan protokol kesehatan di wilayahnya terlebih hingga mengakibatkan lingkungannya masuk ke dalam zona merah penyebaran Covid-19.

"Pemberian insentif bisa ditunda, karena pandemi Covid-19 ini adalah tanggung jawab bersama dan kita harus sama sama bekerja sama untuk dapat keluar dari pandemi ini." tutur Arief. (*/pur)

 

 

Post a Comment

0 Comments