![]() |
Ketua MUI Rajeg HM Suryadi meletakan batu pertama tanda dimulai pembangunan mesjid. (Foto: Suyitno/TangerangNet.Com) |
NET - Peletakan batu
pertama Musholla All-hamsyir menjadi Masjid Baitussalam All-hamsyir oleh Ketua Majelis
Ulama Indonesia (MUI) Rajeg, Kabupaten Tangerng H Muhamad Suryadi, Minggu, (10/11/2019).
“Dengan mengucap bismillah hiroohmanirohim, pembangunan
masjid dimulai pada hari Ahad, 13 Rabiul Awal 1441 H,” ucap Suryadi.
Ketua Pembangunan Mashjid Irdan Seregar mengajak masyarakat
Rajeg untuk berinfak kan harta di jalan Allah supaya pembangunan masjid atau
rumah Allah ini cepat selesai.
“Beramal sedikit tetapi menyesal, lebih baik amal banyak dan
diridhoi Allah. Amal yang bapak ibu berikan untuk pembangunan masjid rumah
Allah, insha Allah akan diganti berlipat-lipat dari Allah,” ujar Irdan Siregar.
Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Ubaydilah mengucapkan
banyak terimakasihnya atas sumbangsih warga Perum Rajeg City dan donatur dari
RCM Grup yang dihadiri H. Hamsyir Siregar, Ketua MUI Rajeg, penasihat H. Supri,
dan Ketua DKM se-Rajeg.
“Begitu haru dan bangga bisa meletakan batu pertama
pembangunan masjid Baitussalam All-hamsyr,” tutur Ubaidilah sempat berkaca-kaca
matanya menahan haru bangga dan bahagia karena bisa memulai pembangunan masjid
yang didambakan warga RT 07 RW 08, Kelurahan Rajeg Mulya.
Ketua DKM se-Rajeg Radig Darmawan mengucapkan syukur dibangunya
masjid di Perum Rajeg City supaya bisa melaksanakan sholat Jumat di masjid sendiri.
Pembangunan masjid bukan sembarangan membangun, kata Darmawan,
karena bangunan masjid cukup kokoh dan yang menyumbang berdirinya bangunan dari
harta harta orang yang bertakwa imannya.
Haji Amsyr Siregar sebagai pihak developer yang membangun
musola All-hamsyr selama ini dipakai untuk ibadah kususnya warga Perum Rajeg
City meerasa bangga atas upaya warga untuk bersatu membangun masjid.
“Di perumahan ini di bangun 156 unit rumah berbentuk klaster
dan masih disubsidi pemerintah. Dan 6 tahun lalu rumah ini dibangun dan dilengkapi
musholla,” ujar Amsyr Siregar.
“Saya berharap perumahan yang lain mencontoh warga perumahan
Rajeg City untuk mandiri. Tidak ada orang membangun masjid yang tidak selesai
alias mangkrak. Karena membangun rumah Allah pasti banyak donatur yang akan ikut
menyumbangkan hartanya (infak) untuk amal ibadahnya,” ucap Amsyr.
Ketua MUI Rajeg Kiyai Haji Muhamad Suryadi sebelum meletakan batu pertama pembangunan
mengajak semua masyarakat tokoh agama pemerintah daerah Kabupaten Tangerang
untuk menyuport pembangunan masjid Baitussalam All Amsyr.
“Semoga masjid ini cepat selesai dan bisa dipakai untuk
berjamaah. Kalau masjidnya sudah jadi, warganya harus antre masuk masjid.
Jangan masjidnya menunggu warga yang tidak mau masuk ke pintu masjid,” tutur
Suryadi. (tno)
0 Comments