Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Gubernur Lihat Langsung Persiapan HUT Ke-18 Di Banten Lama

Gubernur Banten H. Wahidin Halim (angkat   
tangan) memberi petunjuk saat di lokasi.   
(Foto: Istimewa) 


NET – Gubernur Banten H. Wahidin Halim melakukan kunjungan ke kawasan Banten Lama untuk melihat secara langsung persiapan pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Banten Ke-18, Rabu (3/10/2018). Di sini akan dilaksanakan pesta rakyat Banten disebut sekaligus menjaga momen kejayaan sejarah Banten Lama terkini ketika direvitalisasi.

“Perlu dicek sejauh mana persiapan yang sudah dilakukan di lapangan,” ujar Gubernur Wahidin Halim, seusai meninjau lokasi.

Pada 4 Oktober pejabat Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Banten akan mengenakan pakaian kesultanan Banten. Ini memang untuk menandakan bahwa kejayaan Banten Lama harus kembali, kata Gubernur Banten.

Apalagi nantinya setelah anggaran 2018 revitalisasi kawasan Banten Lama rampung, kata mantan Wakil Ketua Komisi II DPR-RI ini akan ada pembangunan pengayaan keidentikan sejarah yang pernah menjadi  simbol kejayaan Islam di Banten.

Gubernur menjelaskan setelah menata pedagang lebih rapih, membuat atap (payung) sudah terpasang 8 buah persis modelnya seperti yang ada di Masjid Nabawi dengan lantai marmer. Pemprov juga sudah membebaskan lahan di wilayah itu, karena nantinya akan dibangun perluasan kawasan sejarah Banten Lama.

“Kita sudah beli lahan di kawasan itu seluas 5 hektar. Karena nanti program selanjutnya selain membangun pondok pesantren, pusat oleh-oleh khas Banten dan akan kita buat perkampungan alami yang khusus menggunakan bahasa Arab, pengajian. Tapi ada juga rencananya pembangunan berarsitektur keidentikan sejarah di Banten yang sudah hilang,” ucapnya.

Masyarakat sekitar akan diberdayakan. Pemprov sudah mengantongi solusi kepada masyarakat yang sampai sekarang kerap dimintai uang dari orang yang berada di sekitar kawasan sejarah Banten Lama.

“Mereka nantinya akan dilebur ke dalam manajemen Banten lama. Yang biasa memungut uang ke pengunjung akan diangkat menjadi petugas dibawah manajemen Banten Lama,” ucap pria yang kerap disapa WH. (*/pur)


Post a Comment

0 Comments