Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

KPU Tangerang Raya Tuntaskan Vermin, 11 Agustus Pleno DCS

Berkas dan Berita Acara (BA) caleg tersusun rapi siap dikembalikan
kepada pimpinan partai politik masing-masing di kantor KPU Banten.
(Foto: Syafril Elain/TangerangNet.Com) 

NET – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangerang Raya (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan) akan melaksanakan rapat pleno Penyusunan dan Penetapan Daftar Calon Sementara (DCS) pada Sabtu (11/8/2018).

“Kami merencanakan rapat pleno DCS pada Sabtu, 11 Agustus atau 12 Agustus 2018,” ujar Ketua KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Bambang Dwitoro kepada TangerangNet.Com, Jumat (10/8/2018).

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhammad Ali Zaenal Abidin menyebutkan sesuai dengan jadwal rapat pleno akan dilaksanakan pada 11 atau 12 Agustus 2018. Sebelum dilaksanakan rapat pleno, KPU terlebih dahulu menyelesaikan verifikasi administrasi (Vermin) dokumen perbaikan bakal calon anggota legislative.

“Kami telah menyelesaikan tugas tersebut pada 7 Agustus 2018,” tutur Zaenal.

Zaenal menjelaskan dari 702 orang caleg yang diajukan oleh partai politik yang ada di Kabupaten Tangerang, 6 orang caleg dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS).  Dari 6 orang tersebut TMS karena tidak melengkapi dokumen perbaikan 5 orang dan 1 orang mengundurkan diri.

“Nanti saat diumumkan DCS akan terdapat 696 orang caleg di Kabupaten Tangerang yang dapat dilihat oleh masyarakat. Saat DCS diumumkan, masyarakat dipersilahkan memperhatikan dan bila ada hal yang perlu disampaikan kepada kami, dipersilakan” ucap Zaenal menyarankan.

Hal yang sama dilakukan pula oleh KPU Kota Tangerang dan Kota Tangsel. “Kami hari ini merencanakan akan menyerahkan hasil verifikasi dokumen perbaikan caleg kepada partai politik masing-masing,” ujar Komisioner KPU Kota Tangerang Banani Bahrul.

Sementara itu, Bambang Dwitoro mengatakan sudah sejak Kamis (9/8/2018) menyerahkan Berita Acara perbaikan hasil penelitian berkas bakal calon anggota DPRD Tangsel. “Semoga hari ini bisa tuntas dan kita tinggal menyiapkan rapat pleno besok,” ucap Bambang. (ril)   

Post a Comment

0 Comments