Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Hujan Sesaat, Kawasan Elite BSD Terendam Banjir‬

Ilustrasi banjir beberapa waktu lalu di tol  BSD.
(Foto: Istimewa) 
NET  - Hujan deras yang mengguyur kawasan Tangerang, Rabu (20/4/2016) petang  mengakibatkan kawasan elit Bumi Serpong Damai (BSD), sekitar Edutown BSD City,  Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, terendam bajir hingga mencapai satu meter lebih.

Hal itu  mengakibatkan kemacetan lalulintas  yang luar biasa. Bahkan, tidak sedikit kendaraan khususnya roda dua mogok lantaran bagian mesinnya terendam banjir. "Hujan turun belum sampai dua jam, kenapa genangan air sudah mencapai ketinggian satu meter lebih," ujar  Ny. Yati, yang bekerja sebagai  karyawati di salah satu perguruan tinggi di kawasan Edutown BSD City.

Ny. Yati merasa yakin kawasan elit yang baru berkembambang di kawasan BSD, Kecamatan Pagedangan itu,  tidak akan terendam banjir walaupun hujan akan turun terus menerus. Tapi kenyataanya, genangan air sudah meninggi walaupun hujan hanya turun  sesaat.

Padahal, lanjut dia, di kawasan pengembangan BSD itu masih banyak lahan yang kosong. "Mash banyak lahan kosong aja banjir, gimana kalau bangunannya sudah padat nanti," keluar Ny. Yati.

Hal senada juga disampaikan oleh Ardi, 39, warga lainnya yang kebetulan memang tengah terjebak banjir  di kawasan tersebut.

"Haduh, gila kawasan elite gini saja  bisa banjir dan banyak genangan. Ini saya masih kejebak di sini, soalnya macet parah juga," pungkasnya. (*/man)

Post a Comment

0 Comments