Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar dalam suatu peninjauan restoran. (Foto: Istimewa) |
NET -
Kecamatan Pasar Kemis urutan tertinggi angka terkonfirmasi kasus Covid-19 di
Kabupaten Tangerang. Data tersebut berdasarkan perkembangan Covid-19 Kabupaten
Tangerang hingga, Jumat (14/8/2020).
Data
tersebut dari www.covid19.tangerangkab.go.id, untuk Pasien Dalam Pantauan (PDP)
totalnya mencapai 950 orang, proses pengawasan 160 orang, sedangkan untuk kasus
Orang Dalam Pemantauan (ODP) hingga saat ini mencapai 1.208 orang dan sembuh
berjumlah 1193 orang. Kasus positif dan PDP meningkat dari hari sebelumnya.
Dari 29
Kecamatan di Kabupaten Tangerang, ada 10 kecamatan yang berada di posisi
tertatas yakni Pasar Kemis, Kelapa Dua, Curug, Cikupa, Sindang Jaya, Legok,
Panongan, Rajeg, Pakuhaji, Tigaraksa. Akumulasi
orang positif dari 10 kecamatan ini berjumlah 76 orang dari total se
Kabupaten Tangerang 108 orang, Kecamatan Pasar Kemis merupakan kecamatan
terbanyak yang terpapar Covid-19, dengan jumlah 19 orang positif, PDP 11 orang,
dan pasien yang sembuh mencapai 63 orang, 3 orang meninggal dunia.
Hal itu diikuti
Kecamatan Kelapa Dua dengan positif 11 orang, meninggal 2 orang, serta yang
sembuh 63 orang dan Kecamatan Curug terkonfirmasi Covid-19 dengan jumlah 9
orang, sembuh 21 orang, meninggal 1 orang, serta Kecamatan Cikupa 10 orang
positif, dan di ikut Tigaraksa berada pada urutan ke 10 dengan kasus positif
mencapai 6 orang.
Dr.
Hendra Tarmizi, juru bicara gugus tugas percepatan penanganan Covid-19
Kabupaten Tangerang menilai bahwa adanya peningkatan kasus Covid-19 di
Kabupaten Tangerang terutama di 3 kecamatan.
“Dari 10
kecamatan teratas ada 3 kecamatan yang kenaikan kasus Covid-19 meningkat yaitu
Kecamatan: Pasar Kemis, Kelapa Dua, dan Curug, memang ada peningkatan yang
signifikan. Umumnya kasus dari provinsi terdekat yakni DKI Jakarta” ucap Hendra.
Hendra
menjelaskan untuk Kecamatan Pasar Kemis masih menjadi peta sebaran terbanyak
diikuti Kecamatan: Kelapa Dua, Curug, Cikupa, Sindang Jaya, Legok, Panongan,
Rajeg, Pakuhaji, Tigaraksa, Solear dan hingga paling terendah dalam kasus Covid-19
adalah Kecamatan Teluknaga. Dan dalam memperlambat sebaran Covid-19 di
Kabupaten Tangerang.
Hendra menjelaskan
gugus tugas Kabupaten Tangerang juga terus bergerak mengimbau kepada seluruh
masyarakat Kabupaten Tangerang untuk mengurangi penyebaran Covid-19 dengan
menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan menggunakan
sabun dan sosial distancing.
“Kita
tetap lakukan 3 T. Test, tracing dan treatment. Jangan sampai ada penularan
baru dari penderita Covid-19. Kita mengimbau masyarakat untuk disiplin pakai
APD (Alat Pelindung Diri) seperti masker, face shield, serta cuci tangan pakai
sabun, dan jaga jarak, jauhkan tempat keramaian,” tutur Hendra. (bah)
0 Comments