Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Calon Kades Karet Sepatan Kampanye Bersama Dikawal Polisi

Calon Kades Mudi dan lainnya kampanye
bersama di atas mobil bak terbuka.
(Foto: S. Bahri/TangerangNet.Com) 




NET  - Lima calon Kepala Desa Karet Sepatan, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, mengikuti kampanye bersama, Senin (25/11/2029). Camat Sepatan, Dadang H didampingi Kapolsek dan Danramil setempat melepas kampanye bersama di kantor Desa Karet .

Camat Sepatan mengatakan pesta demokrasi Pilkades Desa Karet Sepatan kali ini tidak ada kampanye oleh masing-masing calon. Kampanye bersama dinilai sudah cukup  efektip untuk dijadikan sarana sosialisasi bahwa pada 1 Desember 2019 mendatang dilakukan pemilihan calon kades Karet priode 2019-2024. Hal ini guna menghindari gesekan dari masing-masing pendukung.

“Pilkades yang berkualitas tentunya harus menjaga ketertiban umum , ketenteraman masyarakat sesuai apa yang telah ditetapka oleh panitia Pilkades. Kalah menang tetap bersatu membangun Desa Karet,” tutur Dadang berpesan.

Kampanye bersama start sekitar pukul 09:00 WIB di kantor Desa Karet menyusuri jalan pinggiran wilayah Desa Karet menyita perhatian warga karena memang tidak ada pemberitahuan sebelumnya. Meski begitu, warga menyambut dengan  antusias kampanye bersama dengan mengacungkan jari sesuai nomor pilihan. 

Namun dalam perjalanan kampanye bersama yang berlangsung tertib dikawal oleh anggota Polsek Sepatan dan Koramil Sepatan mayoritas warga mengacung- acungkan empat jari. Artinya mendukung calon kades Mudi dengan nomor urut 4.  Warga mengenal Mudi lantaran  pernah melayani masyarakat selama mejabat Sekdes Desa Karet .

“Pak Mudi itu aktif saat menjabat Sekdes Karet, wajarlah kalau warga mendukung dia ,” ucap Prio, salah seorang warga RT 07 RW 02 kepada TangerangNET.Com.

Calon Kades Karet priode 2019-2024 masing-masing, Lili Gojali dengan nomor urut (1), Mardani (2), Ruhul Hamdi (3), Mudi (4), dan Syihabudin (5). (bah)

Post a Comment

0 Comments