Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Harapan Pemkab Tangerang Gratiskan Pentathlon Di AG Sia-Sia

Gubernur Banten H. Wahidin Halim didampingi Penjabat Bupati Tangerang
Komarudin saat mengunjungi atlet Pentathlon beberapa waktu lalu.
(Foto: Dokumentasi TangerangNet.Com)   

NET - Harapan Pemerintah Kabupaten Tangerang untuk mengratiskan seluruh penonton yang akan menyaksikan cabang olahraga Pentathlon di Asian Games 2018 yang digelar di wilayah Tangerang sia-sia. Pasalnya ada kekwatiran dari pihak penyelenggara dan pengelola akan terjadinya animo masyarakat yang dapat mengganggu jalannya pertandingan tersebut.

"Kami harus terima keputusan itu. Namun, kami juga punya ketentuan untuk menggratiskan 100 orang yang ingin menonton jalannya pertandingan olah raga tersebut. Dengan syarat harus menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kabupaten Tangerang," ujar Pejabat Bupati Tangerang Komarudin, di sela-sela membuka pelaksanaan gerak jalan Asian Games 2018 di Tigaraksa, Kamis (2/8/2018).

Adapun harga tiket untuk menyaksikan cabang olahraga Pentathlon di Asian Games itu, kata Komarudian, yaitu Rp 150 ribu per orang. Dan tiket tersebut bisa dibeli melalui situs resmi Asian Games dan beberapa situs perbelanjaan online lainnya.

Sementara kapasitas arena pertandingan Pentathlon milik Yayasan Adria Pratama Mulya (APM), di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, yang akan digunakan untuk pertandingan mampu menampung sebanyak 800 penonton.

Dan cabang olahraga Pentathlon tersebut merupakan cabang baru dengan lima nomor pertandingan, yaitu anggar, renang, berkuda, dan laser-run. (man)


Post a Comment

0 Comments