
"Kerjasama ini, kami lakukan untuk memudahkan para pelanggan yang akan membayar tagihan rekening airnya ke PDAM TKR," ujar Direktur Umum PDAM TKR Kabupaen Tangerang Rusdy Machmud saat penandatanganan kerjasama itu, di Kantor PDAM TKR, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Tangerang, Banten, Rabu (18/3/2015).
Pada acara itu hadir Bupati Tangerang, Achmed Zaki Iskandar, Ali Nuridin, Direktur Utama Bank Jabar Banten (BJB) Syariah dan Solihin Direktur PT Sumber Alfaria Trijaya tbk
Rusdy Machmud mengatakan bila para pelanggan harus membayar tagihan rekening airnya ke kantor PDAM TKR atau PT Pos Indonesia, serta beberapa bank yang sudah bekerjasama terlebih dahulu sejak tahun 2010 lalu, seperti Bank Mandiri, BTN dan Bank OCBC NISP, belum tentu jarak tempuhnya dekat dari tempat tinggal mereka.
Sehingga untuk sampai ke sana, katanya, memerlukan waktu dan biaya transportasi yang cukup. "Saya kira dengan kerjasama yang baru ini lebih memudahkan masyarakat untuk membayar tagihan rekening airnya. Di setiap tempat pasti ada Alfamart, Alfamidi atau Dan-Dan," tutur Rusdy.
Bupati Tangerang Achmed Zaki Iskandar mengatakan dengan kerjasama itu tentu menambah banyak pilihan masyarakat untuk melakukan pembayaran rekening airnya. Mengingat pembayaran dengan sistem Online yang pertama kali di Indonesia melalui gerai Alfamart, Alfamidi dan Dan-Dan sangat dekat dengan rumah mereka, sudah bisa dilaksanakan oleh para pelanggang sejak 3 Maret 2015 lalu.
Sementara itu, Direktur Utama Bank Jabar Banten (BJB) Ali Nuridin mengatakan perjanjian kerjasama ini merupakan mitra pembayaran atau colecting agent yang dilakukan oleh BJB Syariah dengan jaringan ritel PT Sumber Alfaria Trijaya tbk.
"Kami berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh PDAM," ucap Ali Nurdin.
Senada pula dengan Ali, Direktur PT Sumber Alfaria Trijaya tbk Solihin berjanji akan menjaga kepercayaan itu dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pelanggan PDAM TKR.
(man)
0 Comments