Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Rayakan Maulid Bersama Santri, Sachrudin: Teladan Nabi Bekal Hidup Sepanjang Jaman

Santri dan orangtua hadir saat Maulid Nabi SAW 
bersama Wakil Walikota Tangerang Sachrudin. 
(Foto: Istimewa)  


NET - Peringatan Hari Lahir Nabi Muhammad SAW masih sangat terasa di sejumlah wilayah di Kota Tangerang. Salah satunya di wilayah Nerogtog Kecamatan Pinang di Pondok Pesantren Nurul Huda Yayasan Yadin Pinang Kota Tangerang.

Wakil Walikota Tangerang H. Sachrudin hadir dan menyapa ratusan santri beserta warga yang hadir dalam peringatan maulid nabi tersebut didampingi Camat Pinang Syarifudin.

“Alhamdulillah, saya bersyukur begitu besar cintanya warga Kota Tangerang dengan Nabi Muhammad SAW, sehingga maulidan ini berjalan terus,” ungkap Sachrudin di hadapan para jamaah, Minggu (23/10/2022).

Di hadapan ratusan jamaah, Sachrudin menyampaikan kemuliaan dan teladan Nabi Muhammad SAW harus selalu ditanamkan sebagai bekal hidup bermasyarakat.

“Karena teladan nabi bisa jadi bekal hidup kita sepanjang hayat,” tutur Sachrudin.

“Insya Allah seluruh masyarakat Kota Tangerang adalah cerminan teladan nabi yang berakhlakul karimah,” ucapnya.

Sachrudin berpesan kepada para santri agar selalu menjaga semangat belajar dan syiar Islam agar kelak menjadi calon pemimpin muslim yang memiliki suri tauladan baik.

“Semoga Allah melancarkan segala ibadah dan cita-cita para santri dan santriwati semua,” pungkas Sachrudin. (*/pur)

 

Post a Comment

0 Comments