Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Kapolres: Tersangka Pengusaha Ayam Berformalin Didenda Rp 10 Miliar

Barang bukti yang disita polisi antara lain 
formalin dan ayam potong yang berformalin. 
(Foto: Istimewa)  



NET – Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Komarudin menyebutkan selain dijerat secara hukum pidana, para tersangka
terancama hukuman denda dengan maksimal Rp 10 miliar. Tiga tersangka yakni SU, RJ, dan SUM alias Bodrex.

“Ketiga tersangka, kami sangkakan dengan Pasal 136 Huruf B Jo pasal 75 ayat (1) UU RI No. 18 tahun 2012 tentang Pangan dan atau Pasal 62 ayat (1) Jo Pasal 8 ayat (1) UU RI No. 6 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun atau denda paling banyak Rp10.000.000.000, 00 (Sepuluh miliar rupiah),” ujar Kombes Komarudin kepada wartawan pada Minggu (1/5/2022).

Kombes Komarudin menjelaskan hasil pengujian formalin terhadap dua sampel ayam potong dari dua tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang yakni dengan hasil positif mengandung formalin baik di kulit maupun di daging ayam.

"Sampel BB (barang bukti) ayam potong telah dilakukan tes uji formalin oleh team uji rapid test kit formalin Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang yang dilakukan oleh drh Dinda dan Kabid K2KP Saudara Mamet. Hasilnya positif mengandung formalin baik di kulit maupun di daging ayam," tutur  Kombes Komarudin.

Barang bukti di tempat pemotongan TKP 1 yakni:  tiga box plastik berisi cairan formalin sebagai tempat merendam ayam potong. Satu botol bekas air mineral 1.000 mililiter berisi cairan formalin warna pink.  Sampel 50 ekor ayam potong negeri yang sudah dicelupkan atau direndam dalam cairan formalin.  Dokumentasi pada saat dilakukan penggrebekan.

Barang bukti di tempat pemotongan TKP 2 yakni: sampel tujuh ekor ayam potong yang sudah direndam cairan formalin. Satu box plastik berisi cairan formalin tempat merendam ayam potong. Satu botol bekas air mineral berisi cairan formalin. (*/pur)

 

Post a Comment

0 Comments