Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Bupati Tangerang Pastikan Perayaan Natal Aman Dan Damai

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar 
dan Forkopimda saat memantau malam Natal. 
(Foto: S. Bahri/TangerangNet.Com) 



NET - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar memantauan dan monitoring pos pantau saat malam Natal bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Tangerang di beberapa wilayah Kabupaten Tangerang, Jumat (24/12/2021) malam.

"Saya bersama Kapolresta Tangerang dan Kasdim berkeliling memantau pelaksanaan natal di seluruh wilayah Kabupaten Tangerang termasuk di wilayah yang di bawah naungan Polres Metro Kota dan Tangerang Selatan untuk memastikan bahwa warga Kabupaten Tangerang yang menjalankan ibadah misa Natal merasa aman dan nyaman,” ucap Zaki.

Monitoring kali ini, Bupati Tangerang bersama rombongan menyempatkan ke Gereja Santa Odilia Citra Raya, Kecamatan Panongan untuk melihat proses pelaksanaan Misa Natal.

Di sela - sela monitoring ke gereja, Bupati Zaki berpesan agar protokol kesehatan pada saat pelaksanaan ibadah benar-benar dilakukan secara tertib dan disiplin serta mengimbau kepada para jemaat untuk ikut memberikan edukasi kepada keluarga terkait protokol kesehatan dan penanganan Covid-19.

Menurut Bupati Zaki, posko pengamanan semuanya sudah siap, tidak ada titik-titik penyekatan yang ada hanya titik pemantauan dalam rangka memantau dan memonitor pelaksanaan kegiatan masyarakat pada hari malam natal hingga tahun baru.

Bupati Tangerang mengucapkan selamat Hari Natal kepada seluruh Umat Nasrani di Kabupaten Tangerang. Semoga Natal kali ini membawa kebaikan bagi kita semua dan semoga pandemi  bisa cepat berakhir.

Bupati Zaki dan unsur Forkopimda Kabupaten Tangerang selain mengunjungi pos pantau Citra Raya dan Gereja Santa Odilia Citra Raya, Kecamatan  Panongan ke  Gereja St Helena Binong, Kecamatan Curug, Gereja HKBP Lippo Karawaci, pos pantau SMS Kecamatan Kelapa Dua dan pos pantau Frogy Kecamatan Pagedangan. (bah)

 

Post a Comment

0 Comments