Julham Firdaus di rumah Ibu Turyani. (Foto: Bambang TR/TangerangNet.Com) |
Hal tersebut disampaikan oleh Julham Firdaus, anggota Komisi
4 DPRD Kota Tangsel pada Kamis (4/11/2021) saat mendatangi rumah kediaman ibu
Turyani di Kampung Sarimulya RT 002 RW 001, Kelurahan Setu, Kecamatan Setu.
Julham Firdaus yang baru beberapa bulan dilantik sebagai anggota
DPRD Kota Tangsel dari Fraksi Demokrat sebagai PAW (pergantian antar waktu),
dan ketika diinfokan bakal ada penggusuran terkait nasib ibu Turyani, langsung
datang ke lokasi.
Setelah berkoordinasi
dengan Ketua Fraksi Demokrat, Julham Firdaus langsung mengajak para Jurnalis
untuk mendatangi rumah ibu Turyani. Saat perjalanan, Julham Firdaus
menyempatkan waktu untuk berbelanja sejenak ke sebuah mini market untuk membeli
berbagai kebutuhan sembako untuk diberikan kepada keluarga ibu Turyani.
Kedatangan Julham Firdaus disambut oleh ibu Turyani bersama
anak dan menantunya dan juru bicara keluarga ibu Turyani, Toto. Ibu Turyani
beserta keluarga tampak menangis haru disambangi langsung oleh Julham Firdaus,
anak muda wakil rakyat.
"Kedatangan saya ke sini atas nama lembaga Fraksi
Demokrat DPRD Kota Tangsel untuk melihat dan bersilaturrahmi dengan ibu Turyani
beserta keluarga. Dan Ini adalah wilayah daerah pemilihan saya, maka sudah
menjadi kewajiban untuk berada di barisan terdepan menolong dan membantu
konstituen saya dari masalah hak tanah miliknya yang dilanggar. Saya minta
jangan pernah Pemkot Tangsel menggusur rumah ibu Turyani beserta keluarganya
jika hak-haknya belum diberikan. Saya akan berada dibarisan terdepan untuk
membelanya," tutur Julham Firdaus.
Julham Firdaus mengingatkan kepada Pemkot Tangsel dalam hal
ini Dinas Perkimta untuk jangan pernah memainkan hak masyarakat. Silahkan
selesaikan program Dinas Perkimta Tangsel, tetapi berikan hak masyarakat yang
itu sudah menjadi hak masyarakat.
"Ingat, ini negara hukum. Siapa saja yang coba-coba
mempermainkan hukum dengan mencoba mengutak-atik haknya tanah masyarakat,
apalagi ini dapil saya, maka akan berhadapan secara hukum dengan saya,"
pungkas Julham Firdaus. (btl)
0 Comments