Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Ribuan Buruh Mancing Bersama Rebutan Sepeda Motor

Para buruh saat memancing berharap 
hadiah sepeda motor yang disediakan. 
(Foto: Arani/TangerangNet.Com) 




NET -  Rayakan ulang tahun buruh internasional May Day, Rabu (1/5/2019) ribuan buruh dari berbagai serikat pekerja di Kabupaten Tangerang, ikuti mancing bersama yang digelar pemerintah daerah setempat. Bahkan panitia untuk menyemarakan suasana, 8 unit sepeda motor disiapkan untuk para pemenangnya.

Dari pantauan di lokasi, semenjak pagi hari ribuan buruh dari berbagai elemen serikat pekerja sudah memadati pinggiran danau Pemda Tigaraksa. Dengan berbekal joran pancingan serta umpan, para buruh memadati danau tersebut, untuk memancing ikan emas yang disipakan pemerintah.

Mancing bersama ribuan buruh ini bagian dari rangkaian peringatan hari buruh internasional, mereka memilih menggelar mancing bersama, setelah pemerintah menyediakan lebih dari 3 ton ikan serta 8 unit sepeda motor sebagai hadiah bagi para pemenang.


Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch Maesal Rasyid mengatakan momen kebersamaan antara buruh dan pemerintah ini terus dijaga dalam perayaan hari buruh. Kita juga memberikan fasilitas yang bisa dinikmati bersama.

“Bukan hanya mancing bersama, peringatan hari buruh ini dilakukan dengan cara berolah raga dan berdonor darah. Jadi ini momen yang juga bisa dinikmati masyarakat,” ujar Sekada,  Rabu (1/5/2019).

Sementara itu, Rustam, aktivisi buruh mengatakan kita memilih perayaan May Day dengan kumpul bersama dan mancing bersama, mengingat kondisi negara pasca Pilpres buruh kewajiban menjaga Kamtibmas.

“Pada era kekinian, buruh harus bisa melakukan aktifitasnya dalam satu sinergitas antara pemerintah dan pelaku usaha sehingga tidak ada elemen lain dirugikan akibat peringatan Hari Buruh Internasional,” terangnya.

Guna bisa mendapatkan sepeda motor sebagai hadiah utama, para buruh harus bisa mendapatkan ikan yang sudah di beri tanda husus oleh penyelenggara. (ran)

Post a Comment

0 Comments