Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Korem 061/SK Laksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu

Pengibaran sang saka Merah Putih untuk Ibu.
(Foto: Istimewa)



NET - Korem 061/Suryakancana melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-90 atau “Mothers Day”, Sabtu (22/12/2018), di lapangan Upacara Korem 061/Suryakancana, Jalan Merdeka No. 64, Kota Bogor. 

Pada hari istimewa tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara Kasrem 061/Sk Letkol Kav. Eko Saptono dan petugas upacara semuanya dari Korp Wanita Angkatan Darat (Kowad) jajaran Korem 061/Sk. Sebagai Komandan Upacara kali ini Kapten Cku (K) Ferina jabatan Perwira Keuangan RS Salak Bogor.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI dalam amanatnya  dibacakan oleh Inspektur Upacara, menyampaikan hakekat Peringatan Hari Ibu (PHI) setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna Hari Ibu. Sebagai sebuah momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan, dan kesatuan serta gerak perjuangan kaum perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia.
  
Oleh karena itu, kata Menteri, sebagai apresiasi atas gerakan yang bersejarah itu, PHI ditetapkan setiap tanggal 22 Desember sebagai hari nasional bukan hari libur. 

Hadir dalam kegiatan upacara itu Dandenkes Bogor, Wadandenhub Bogor, Wadandenpom Bogor, para perwira, Bintara, Tamtama serta Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Korem 061/Sk. (dade).

Post a Comment

0 Comments