Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

DPC PDIP Belum Tentukan Sikap, Siapa Calon Walikota Tangerang

Sekretaris PDIP Kota Tangerang Gatot Wibowo: masih terbuka bagi yang lain.
(Foto: Syafril Elain, Tangerangnet.com)  
NET – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Tangerang belum menentukan sikap siapa yang dijadikan calon Walikota dan Wakil Walikota Tagerang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2018 mendatang. Meski penjaringan bakal calon sudah dilakukan sejak Mei 2017 lalu.

“Sebelum menentukan siapa yang akan menjadi calon Walikota atau Wakil Walikota Tangerang, kami perlu melakukan survei,” ujar Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Tangerang Gatot Wibowo kepada Tangerangnet.com, Sabtu (19/8/20117).

Gatot yang mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang itu mengatakan memang penjaringan sudah dilakukan tapi belu bisa dijadikan patokan dasar. “Masih perlu ditambah variabel lainnya yakni hasil survei,” ucap Gatot.

Ketika ditanya kanpan surevi akan dilakukan, Gatot menjelaskan mulai dilakukan pada 16 Agustus 2017, selama dua pekan ke depan. Lembaga yang melakukan survei dipiih yang netral agar hasil menjadi lebih obyektif sehingga PDIP tidak salah dalam mengambil langkah.

Lantas siapa sajakah yang disurvei? “Mereka yang disurvei tentu yang telah mengikuti penjaringan. Bila ada nama baru yang tidak ikut proses penjaringan, itu tidak menjadi skala prioritas. Lebih prioritas yang ikut penjaringan,”  ungkap Gatot.

Gatot mengakui yang sudah muncul ke permukaan selama ini yakni Arief R. Wismansayh (Walikota Tangerang), Sachrudin (Wakil Walikota Tangerang). “Baik kepada Pak Arief maupun Pak Sachrudin, PDIP belum ada kesepakatan apa pun. Keduanya baru proses penjaringan saja. Kesempatan masih terbuka kepada yang lain seperti Bang Syukur (mantan Ketua DPD Golkar Kota Tangerang) dan Fadlin (anak Gubernur Wanten Wahidin Halim). Jadi, ada berbagai kemungkinan,” tutur Gatot.

Saat disinggung Partai Golkar sudah mengeluarkan rekomendasi dalam peksanaan Pilkada Serentak 2018 untuk wilayah Baten termasuk Kota Tangerang, Gatot berkilah. “Kebijakan partai politik tentu tidak sama. Ya, bagus kalau Golkar sudah mengeluarkan rekomendasi dan tidak ada masalah bagi PDIP,” ujar Gatot.

Gatot mengatakan PDIP terus berproses dan ada waktu untuk menentukan siapa yang akan direkomendasi dan menjadi apa. “Insya Allah setelah survei selesai akan ada langkah PDIP untuk mengeluarkan rekomendasi,” ucap Gatot.

Sementara itu,  Suparno, wara Karawaci yang selama ini menjadi simpatisan PDIP berharap rekomendasi cepat dikeluarkan pengurus. “Kalau rekomendasi sudah dikeluarkan, kita bisa cepat bergerak,” ucap Suparno yang sehari-hari bekerja sebagai karyawan swasta. (ril)



Post a Comment

0 Comments