Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Anas Rahman Dan Anindya Maharani, Kang Nong Kota Tangerang 2017

Anas Rahman dan Anindya Maharani terpilih sebagai
Kang dan Nong Kota Tangerang 2017 diapit oleh
Kepala Dinas Buparman Rina Hernaningsih dan Abas
Sunarya. (Foto: Dinas Buparman Kota Tangerang)  
SEBANYAK sepuluh pasangan finalis Kang Nong Kota Tangerang tahun 2017 tampil di malam grand final Kang Nong Kota Tangerang 2017 yang digelar di Atrium TangCity Mall, pada Sabtu (15/4/2017) lalu.

Para finalis pun menampilkan keahliannya dalam menari, bernyanyi, berjalan layaknya model profesional di atas catwalk hingga menjawab pertanyaan untuk menguji kecerdasan dan pengehatuan.

Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah yang turut menghadiri acara tersebut mengatakan bahwa ajang Kang Nong ini mempunyai peran penting dalam membangun dan memberdayakan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya generasi kaum muda. Dan dari acara yang diselenggarakan oleh Dinas Budaya, Pariwisata dan Pertamanan (Buparman) Kota Tangerang ini nantinya akan terlahir generasi muda Duta Pariwisata Kota Tangerang yang mempunyai wawasan luas dalam mempromosikan destinasi wisata yang ada di Kota Tangerang.



"Generasi muda merupakan aset bangsa khususnya bagi pembangunan di Kota Tangerang agar lebih baik lagi Melahirkan Kang dan Nong sangat berkarakter dan berwawasan luas dalam mempromosikan potensi dan destinasi wisata yang ada di Kota Tangerang," ujar Arief R Wismansyah.



Pada puncak acara grand final yang digelar di Atrium TangCity Mall itupun telah diumumkan pemenang dengan berbagai kategori pemenang Kang dan Nong di Tahun 2017 ini. Kang dan Nong terpilih di Tahun 2017 tersebut bernama Anas Rahman (Kang) dan Anindya Maharani (Nong) yang telah terpilih sebagai Kang Nong Kota Tangerang tahun 2017.

Kepala Dinas Budaya, Pariwisata dan Pertamanan (Buparman) Kota Tangerang Rina Hernaningsih mengatakan bahwa Kang Nong terpilih pada tahun 2017 ini semoga menjadi Duta Pariwisata Kota Tangerang yang bisa membawa nama baik Kota Tangerang dan dapat mempromosikan destinasi wisata Kota Tangerang pada skala nasional hingga internasional.

"Mudah-mudahan mereka bisa menjadi Duta Pariwisata Kota Tangerang yang baik, bisa mempromosikan Kota Tangerang di kota-kota lain, kalau bisa di skala nasional maupun internasional," ujar Rina Hernaningsih.

Tak hanya itu, Rina pun berharap agar Duta Pariwisata Kota Tangerang 2017 ini tak hanya bisa mempromosikan Kota Tangerang dan destinasi wisata yang ada di Kota Tangerang, tetapi bisa membangun Kota Tangerang dengan pemikiran-pemikiran muda-nya.

Sepuluh  finalis Kang dan Nong Kota Tangerang 2017
tampil di atas panggung setelah mendapat tropi.
(Foto: Dinas Buparman Kota Tangerang)    
"Pada duta pariwisata Kota Tangerang 2017 ini, saya berharapa agar bisa membangun Kota Tangerang dengan pemikiran-pemikiran muda-nya, disamping mempromosikan Kota Tangerang dan destinasi wisata yang ada di Kota Tangerang," harapnya.

Pada acara malam Grand Final Kang dan Nong Kota Tangerang 2017 yang dilaksanakan di Atrium TangCity Mall tak hanya dihadiri oleh Walikota dan Wakil Walikota beserta jajarannya, para penggemar atau pendukung masing-masing Kang dan Nong yang mengikuti grand final ini pun hadir untuk memberikan semangat kepada para Kang dan Nong yang tengah tampil di atas panggung. (Adv)

Post a Comment

0 Comments