![]() |
Kapolsek Cipondoh Komisaris Bayu Suseno terlihat di tempat kejadian perkara (TKP) mengatur anak buah. (Foto: Syafril Elain, TangerangNET.Com) |
NET - Kawanan
perampok yang diperkirakan lebih dua orang, Rabu (23/11/2016) siang beraksi di ruko
koperasi syariah Baitul Mal wat Tamwil (BMT)
Masjid Al Azhar di Jalan Sultan Ageng
Tirtayasa, Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten,
menggondol laptop dan uang tunai.
Dalam aksinya
kawanan perampok yang bersenjata tajam tersebut sempat melukai salah satu
kayawan koperasi, Husnul Hotimah, 25, dan berhasil melarikan laptop serta uang
tunai puluhan juta rupiah yang tersimpan
di dalam brangkas koperasi.
Berdasarkan
informasi yang diperoleh, kawanan perampok yang tebilang nekad dengan beraksi di tengah keramain itu, langsung
masuk ke dalam koperasi yang dijaga oleh korban. "Saat itu suasananya
sangat ramai, karena di sekitar lokasi sedang ada promo salah satu produk
susu," ujar Ratih, yang saat
kejadian ada di sekitar lokasi.
Tiba-tiba,
katanya, dirinya dikagetkan oleh karyawati koperasi yang lari ke luar dengan
kondisi kepala berlumuran darah. Begitu ditanya, kata dia, karyawati yang diketahui bernama Husnul Hotimah, mengaku
dirampok. Namun begitu didatangi oleh warga, perampok sudah tidak ada di
tempat.
Di hadapan para
warga, kata Ratih, korban mengaku setelah kawanan perampok berhasil membawa laptop dan sejumlah uang
dari brangkas, memukul kepala korban dengan benda tumpul. Akibatnya korban mengalami luka yang cukup
parah.
Sebelum kawanan
perampok kabur, kata Ratih, mereka membakar barang-barang yang ada di sekitar
lokasi, sehingga warga tidak berani masuk ke dalam koperasi. Kemudian, kata
Ratih, korban dilarikan oleh warga ke
rumah sakit terdekat untuk dirawat.
Sementara itu,
Kapolsek Cipondoh Komisaris Bayu Suseno mengatakan kasus perampokan itu masih dalan
penyelidikannya. Begitu juga dengan kerugian
koperasi tersebut. “Kami belum
mengkalkulasi berapa besar kerugian dari perampokan itu.Yang jelas korbannya
sudah kami amankan dan belum bisa dimintai keterangan karena shock," ucap Bayu. (man)
0 Comments