Hasanudin Bije: BPJS sebuah kemunduran. (Foto: Istimewa) |
NET - Jika kebijakan dan peraturan Pemerintah
pusat tidak
sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan
di daerah yang
dapat merugikan masyarakat, maka dewan dan Pemerintah
Kota dapat mengambil langkah strategis.
Hal itu disampaikan
oleh Penasihat Lembaga Kajian Pemerintahan Indonesia (LKPI) Hasanudin Bije
kepada TangerangNET.Com, Minggu (5/6/2016) menanggapi imbauan dari anggota DPRD
Kota Tangerang Amarno.
“Kita punya dana yang
cukup untuk membiayai pengobatan warga tapi terbentur dengan kebijakan
Pemerintah pusat,” ujar Amarno, anggota DPRD Kota Tangerang, Sabtu (4/6/2016).
Banyaknya keluhan
masyarakat tentang pelayanan kesehatan oleh BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan
Sosial-red), DPRD Kota Tangerang minta kepada warga menggalang kekuatan untuk
memberikan dukungan agar biaya kesehatan ditanggung atau dikeluarkan dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Bije mengatakan
langkah strategis itu adalah buat kesepakatan untuk dibawa ke rapat paripurna
di DPRD Kota Tangerang. Isi kesapakatan yang sudah diparipurnakan itu bisa
disampaikan ke Pemerintah pusat secara resmi atas nama rakyat dan Pemerintah
Kota Tangerang.
Menurut Bije,
kebijakan dan keputusan Pemerintah pusat terkait BPJS Kesehatan secara nasional sebuah kemunduran dalam pelayanan
kesehatan buat masyarakat Kota Tangerang. Hal ini karena program pelayanan kesehatan bagi masyarakat
yang dijalankan dengan sebutan Multiguna dan Jamkesda yang dilakukan Kota Tangerang
sudah sangat baik dirasakan oleh
masyarakat.
Namun, kata Bije,
sejak tanggal 1 januari 2016 sudah tidak dapat dinikmati lagi. Sebuah layanan dan
kebutuhan dasar yang menjadi kewajiban Pemerintah , rakyat Kota Tangerang
sangat disulitkan oleh program yang tidak jelas yang namanya BPJS.
Bije yang juga mantan anggota DPRD Kota
Tangerang menilai sebuah langkah keliru jika dewan dan Pemerintah Kota
Tangerang meminta dukungun tanda tangan
rakyat Kota Tangerang terkait BPJS. “Dewan
itu refresentasi rakyat yang sudah mendapatkan mandat sepenuhnya untuk menjalankan tugas
sesuai dengan fungsinya,”
tandas Bije. (ril)
0 Comments