![]() |
Bang Ben: menyelesaikan persoalan. (Foto: Erlangga, TangerangNET.Com) |
NET - Wakil Walikota
Tangerang Selatan Benyamin Davnie menjalankan Safari Ramadhan untuk yang kedua
kalinya. Kali ini di Masjid Nurul Iman Kelurahan Lengkong Gudang Timur,
Kecamatan Serpong, Selasa (23/6/2015).
Benyamin Davnie
mengatakan Safari Ramadhan merupakan salah satu upaya untuk melakukan
silaturrahmi kepada masyarakat langsung.
"Selain untuk
silaturrahmi kepada masyarakat langsung, kita juga menerangkan kepada
masyarakat beberapa program yang telah dicapai oleh Pemerintah Kota Tangerang
Selatan dan program-program yang akan dicapai dalam jangka waktu dekat sebelum
ibu dan saya mengakhiri jabatan ini," ujar Benyamin Davnie yang sering dipanggil
Bang Ben.
Bang Ben menambahkan dalam Safari Ramadhan ini tidak hanya diisi
dengan Tarawih Keliling (Tarling) namun kegiatan ini dilengkapi dengan pemberian hibah untuk para
pengurus masjid.
"Pemerintah Kota
Tangerang Selatan akan memberikan hibah bantuan sosial yang diperuntukan kepada
DKM (Dewan Kemakmuran Masjid-red) , guru ngaji, marbot, dan amil sesuai dengan
Peraturan Walikota (Perwal). Dengan
nominal yang relatif sesuai dengan peruntukannya," jelas Bang Ben.
Bang Ben mengharapkan kepada masyarakat Kota Tangsel untuk berpartisipasi dalam pembangunan Kota
Tangerang Selatan tidak hanya sebagai objek pembangunan tetapi juga sebagai
subjek pembangunan. Hal ini agar Pemerintah
dan masyarakat memiliki sinergitas guna menyelesaikan persoalan yang ada.
Ditanya oleh
TangerangNET.Com kapan berakhirnya Safari Ramadhan, Bang Ben menjawab,
"Sampai pada awal Juli”.
Dalam agenda Safari
Ramadhan, kata Bang Ben, pada minggu
pertama bulan Juli ada Plt Gubernur Banten di Tangsel . ”Kita akan melakukan Halal bi Halal seminggu
setelah I'dul Fitri dengan pola yang sama dan panitianya adalah
masyarakat," tutur Bang Ben.
(re/ril)
0 Comments