![]() |
Shaleh MT
(Foto: Erwin Silitonga, TangerangNET.com)
|
NET - Bakal calon Walikota
Kota Tangerang Selatan (Tangsel)
Ir.H.M.Shaleh, MT berkeinginan meningkatkan pembangunan di Tangsel, seperti
infrastruktur jalan, kesehatan, pendidikan, setelah terpilih nanti menjadi walikota.
Hal tersebut
dilontarkan Shaleh MT saat memulangkan formulir pendaftaran di kantor DPC
Gerindra, Kamis (23/4/2015). Selain itu, mantan PJS Walikota Tangsel ini juga
menginginkan mengurangi kemacetan di Tangsel dengan membangun jala-jalan baru.
Diungkapkan Shaleh MT,
untuk bidang kesehatan dirinya akan meningkatkan pelayanan Kesehatan dengan membina
kader Posyandu. Selain itu, juga
meningkatkan pelayanan Pukesmas dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), pembinaan
tenaga medis dengan meningkatkan bidang
kemampuan dokter, bidan, dan perawat, termasuk tenaga labotarium.
"Tujuannya agar
semua akses untuk kesehatan gratis tanpa dipungut bayaran sepersen pun," kata
Shaleh kepada wartawan.
Dalam bidang ekonomi,
dirinya akan melakukan pembinaan terhadap pelaku usaha usaha kecil menengah (UKM)
dan koperasi, serta melakukan pembangunan pasar modern,
dan penertiban pasar tradisional
agar tidak kumuh serta terlihat lebih nyaman.
Sementara di bidang
olahraga, Shaleh akan membangun stadion yang dilengkapi dengan berbagai macam
sarana dan prasarana untuk olahraga, seperti bulu tangkis, kolam renang, sepakbola, dan seluruh cabang olahraga serta
terkonsentrasi pada satu tempat. "Pembinaan terhadap atlet yang akan mewakili Tangsel di kancah lokal
sampai internasional akan diperhatikan dan disejahterakan," terang Shaleh.
Masalah pendidikan
agama harus diutamakan mulai di bangku TK sampai dengan tingkat SMA dan harus
dibantu oleh Pemerintah Daerah. Termasuk pembinaan dan peningkatan pemungutan
zakat daerah ( basda) yang diharapkan dapat meringankan masyarakat yang tidak mampu, serta atlet,
qoriah, harus dibina agar Tangsel dapat mempertahankan juara umum.
"
Yang harus
diperhatikan lagi, yakni agar mencegah konflik beragama di Tangsel, diperlukan
pembinaan terhadap forum komunikasi umat bearagama (FKUB) agar dapat menegakan
syariat agama masing masing," tandasnya. (win)
0 Comments