Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Elvyn: Kunjungan Kapal Di Pelabuhan Diharapkan Naik Pada 2018

Elvyn G. Masassya: terima kasih seluruh jajaran manajemen. 
(Foto: Dade Fachri/tangerangnet.com)   
NET - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC, Elvyn G. Masassya mengatakan untuk kinerja operasional throughput petikemas diharapkan naik menjadi 7,30 juta TEUs atau meningkat 5,5 persen dari tahun sebelumnya, throughput non petikemas naik menjadi 73,95 juta Ton atau 29,6 persen dari tahun sebelumnya utamanya untuk curah cair dan curah kering.

Hal itu dikatakan Elvyn saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC diselenggarakan di IPC Corporate University, Bogor, Senin (29/1/2018).

Kunjungan kapal, kata Elvyn, diharapkan naik 1,13 persen dan penumpang kapal tercapai 511,7 ribu orang. Di tahun 2017, in terms of kinerja keuangan dan operasional IPC Group telah mencapai di atas RKAP. Pada 2018, IPC memasuki tahap Establishment yang artinya pemantapan.

“Saya minta IPC Group fokus terhadap 3 hal, volume, profitability growth dan holding establishment. Dengan fokus pada tiga hal ini, saya percaya IPC bisa mencapai target perusahaan dan memberikan kontribusi nyata kepada Indonesia," tutur Elvyn.

Pada pembukaan Rakernas itu, Direksi IPC berkesempatan menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran manajemen atas tercapainya target kinerja keuangan, kinerja operasional dan KPI perusahaan di tahun 2017.

IPC Group telah menetapkan target korporasi 2018 yang dikelompokkan menjadi Kinerja Keuangan dan Kinerja Operasional. Untuk kinerja keuangan, pendapatan usaha ditargetkan naik 17,6 persen dari tahun sebelumnya, laba usaha diharapkan naik sebesar 30,8 persen dari tahun sebelumnya. Sementara EBITDA Margin ditargetkan tumbuh menjadi 37,04 persen dan BOPO diharapkan bisa turun 1,6 persen dari tahun sebelumnya. (dade)

Post a Comment

0 Comments