Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Disiram Air, Tanda Anggota Polres Metro Tangerang Kota Naik Pangkat

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Polisi Harry
Kurniawan di tengah kegembiraan anggota yang naik pangkat.  
(Foto: Istimewa)  
NET – Wajah sumringah terpancar dari sejumlah anggota Polisi yang bertugas di jajaran Polres Metro Taangerang Kota karena mereka mendapat kenaikan pangkat terhitung sejak pada 1 Januari 2017. Acara kenaikan pangkat tersebut dilaksanakan di halaman Polres Metro Tangerang Kota yang langsung dipimpin oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Komisaris Besar (Kombes) Polisi Harry Kurniawan, Sabtu (31/12/2016).

“Kenaikan pangkat  bukan gratis tetapi karena adanya faktor keberhasilan dan penilaian dari pimpinan atas kinerja anggota Polres Metro  Tangerang Kota,” ujar Kapolres.

Namun, dalam acara kenaikan pangkat kali ini dilakukan dengan menyiram air bunga kepada anggota yang naik pangkat sebagai tanda bahwa dengan kenaikan pangkat tanggung jawab dan tugas akan lebih berat. Para anggota yang naik pangkat tersebut berbaris sambil menunduk  berjumlah 113 personil bintara dan 30 personil perwira  serta 6 personil berpangkat Ajun Komisaris Polisi (AKP) naik menjadi Komisaris Polisi (Ompol) lalu disiram.

Kemudian air pun disermprotkan dari mobil water canon sementara anggota yang terkena siraman pun tertawa meski badan basah kuyup. Dari kejauhan para istri anggota yang telah menikah menyaksikan sang suami berbasah-basahan.

“Ini tradisi baru. Meski badan basah, mereka senang,” ujar Humas Polres Metro Tangerang Kota Komisaris Polisi Triyani sambil tersenyum. (ril)


Post a Comment

0 Comments