Berita Terkini

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Peredaran Narkotika Di Balaraja Tangerang Tinggi

Petugas dari Polsek Balaraja siap-siap patroli untuk
amankan wilayah pada malam hari.
(Foto: Istimewa)    
NET  - Peredaran narkotika di wilayah Polsek Balaraja semakin memprihatinkan. Hanya saja mereka yang ditangkap dan berhasil digeladang ke Polresta Tangerang adalah penggunanya saja. Sedangkan pengedar atau bandarnya belum terbongkar dan tetap bebas bergentanyangan.

Seperti yang terjadi di Kampung Saga, Desa Saga, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang. Petugas Kepolisian setempat menangkap R, 20, karena kedapatan menyimpan satu plastik sabu di dalam dompet berwarna coklat yang diselipkan di dalam saku celananya.

Hal itu dibenarkan oleh Kasat Narkoba Komisaris Agus Hermanto, bahwa pihaknya telah mengamankan R karena terbukti memiliki atau menyimpan barang terlarang di dalam dompetnya.  Kemudian, laki-laki pengangguran tersebut digelandang ke Polresta Tangerang untuk diperiksa lebih lanjut.  "Sampai saat ini tersangka masih dalam pemeriksaan petugas"  ujar Agua Hermanto.

Sebelumnya, Kapolresta Tangerang Komisaris Besar (Kombes) Asep Edi Suhaeri mengatakan daerah Balaraja di Kabupaten Tangerang merupakan wilayah yang peredaran narkobanya cukup tinggi. Oleh karena itu, ia meminta kepada jajarannya, khususnya Polsek Bakaraja agar lebih intensif untuk melakukan penekanan terhadap peredaran barang terlarang tersebut. (man)

Post a Comment

0 Comments